Dengan ulum ini, Santri Darus bisa mengetahui sejauh mana ketercapaian selama proses pengajian yang sudah dilaksanakan selama satu semester. Hasilnya tentu tercantum dalam buku raport pengajian. Kegiatan ini diprakarsai oleh Direktorat 1, Kang Deni sebagai ketuplaknya, didampingi oleh beberapa orang staf di belakangnya. Ulum ini tidak mengganggu kegiatan pembelajaran di sekolah, karena dimulai ba’da zhuhur dan dalam pelaksanaannya dipisahkan antara santri tsanawiyah dengan santri aliyah. Ulum untuk santri tsanawiyah dilaksanakan pukul satu siang sampai pukul lima sore. Sedangkan untuk santri aliyah dimulai pukul tujuh malam sampai pukul setengah sepuluh. Pada hari pertama, ulum ini dibuka oleh asisten dir 1, Ahmad Farhani di Gedung Nadwatul Ummah, Pesantren Darussalam kemudian dilanjutkan dengan menyebarnya para santri ke ruangan masing-masing sesuai dengan yang tercantum pada kartu peserta.
Santri Darus Ikut Ulum Marhalah 2
44 sec read