Manis, itulah julukan kabupaten Ciamis. Kabupaten yang terletak di bagian timur jawa barat ini memiliki banyak tempat yang ramai dikunjungi. Salah satu tempat yg sering dikunjungi dan mudah dijangkau adalah alun-alun ciamis yang terletak di jantung kota ciamis.
Disana banyak hal yang dapat kita lihat, seperti monumen bunga raflesia yang menjadi icon kabupaten ciamis. Bukan hanya pedagang makanan dan minuman saja, di alun-alun juga banyak terdapat wahana hiburan untuk anak-anak maupun dewasa.
Salah satunya adalah “Deldom” atau delman domba, sungguh menarik sekali. “saya telah menjadi penarik delman domba selama 6 tahun. Saya memilih itu karena saya merasa nyaman, saya lebih memilih menarik delman ini” ujar feri saat di wawancara tim mata pelajar pada minggu (04/06)
“Memang tak banyak hasil yang didapat dari menarik delman domba ini. Satu delman bisa dinaiki oleh 6 orang anak yang masing-masingnya ditarif dengan 5000 setiap putarannya”tambah feri kepada mata pelajar.
Dea & Ega (Tim Mata Pelajar)